top of page

High End Brand

 

Para pecinta fesyen akan sangat mengerti apa itu brand, betul kah argumen tersebut? 

Banyak orang beranggapan bahwa ketika seseorang memakai brand mahal akan menganggkat status sosial sesorang. Terbukti dari banyak nya brand – brand luar negeri yang masuk ke Indonesia dan habis diburu oleh para pecinta barang branded, yang biasanya banyak diserbu oleh wanita-wanita dari kalangan menengah keatas (kaum sosialita)  untuk memiliki barang branded tersebut.

 

Berikut adalah sedikit ulasan mengenai beberapa TOP Brand luar negeri yang berhasil memikat hati para pecinta fesyen.

 

Jutaan Rupiah? Bahkan ratusan juta rupiah bukanlah masalah, sebut saja Hermes. Para 

pecinta fesyen akan berlomba – lomba memiliki salah satu barang yang didatangkan dari Paris ini. Thierry Hermes sukses membuat semua orang terkagum – kagum dengan hasil karyanya. Jutaan rupiah bahkan bukanlah hal yang sulit bagi pecinta branded untuk memiliki salah satu barang yang dikeluarkan oleh Thierry Hermes. Hermes bukan saja memproduksi tas, tetapi banyak produk yang Hermes tawarkan mulai dari parfum, baju, celana, dan lain sebagainya.

 

Tertarik untuk berbelanja Hermes kah, fesyen reader? Lagi – lagi Perancis pusat dunia permode-an berhasil mengeluarkan sang legendaris didunia fesyen, Christian Dior. Dior, biasa disebut oleh para pecinta fesyen yang datang dari kalangan atas. Dior hadir untuk memukau mata – mata para pecinta fesyen yang hadir dikalangan menengah keatas. Produk yang ditawarkan Dior sangat amat variatif yang bisa menarik simpati orang untuk tertarik dengan Dior. Didukung penuh dengan desain yang sangat elegan dan cuttingan yang sangat 

unik membuat para pecinta Dior untuk setia memakainya.

 

Mario Prada juga berhasil menaklukan banyak hati para pencinta fesyen. Melalui desai nya 

unik yang berciri khas, harga pun tak masalah bagi para pecinta Prada. Tas – tas Prada yang hampir semua orang mengerti mulai dari nama produk itu sendiri, dan harga pun bervariasi yang mampu mengocek hati pemirsa pecinta Prada.

 

Louis Vouitton seorang perancang dari Perancis lagi – lagi hadir untuk memukau para 

pecinta brand dengan ciri khas tas nya yang berwarna coklat dan berlambang LV ini. LV biasanya banyak dikejar oleh para pecinta fesyen karna keunikan desain dari setiap produknya. Pecinta fesyen sangat menunggu hadirnya sebuah LV per season nya.

Marak nya produk luar negeri yang unggul dan mempunyai harga mahal yang membuat 

semua orang pecinta fesyen branded rela mengeluarkan banyak uangnya untuk membeli barang tersebut.

 

Banyak dari mereka menganggap bahwa merelakan uang lebih untuk membeli barang branded seperti itu adalah kepuasan tersendiri, dan banyak pula yang rela untuk membeli hanya demi untuk menaikan status sosial seseorang. Inilah pilihan anda untuk memilih, rela kah anda membeli barang branded dengan mengocek dompet dengan harga tinggi, atau tetap mencinta produk Indonesia yang kualitasnya tak kalah denga produk luar negeri?

 

Silahkan anda memilih.

bottom of page