Brand lokal bisa menjadi salah satu aset negara demi menghidupkan dan
menumbuh kembangkan industri fashion di Indonesia. Jadi, industri fashion di
Indonesia tidak hanya di dominasi oleh brand dari luar saja, brand lokal pun harus
mengambil peranan dalam memikat konsumen yang ada di Indonesia.
Dengan upaya mendukung kekuatan brand lokal ini, kita tidak hanya
berkontribusi dalam meningkatkan perekonomian negara. Tetapi, kita bisa
meningkatkan ketenagakerjaan di Indonesia agar orang-orang tidak menjadi
pengangguran di negrinya sendiri.
Tak hanya tindakan nyata dari pelaku industri lokalnya saja, kamu pun
sebagai konsumen juga harus mengambil peranan dengan mengedepankan brand
lokal dalam kehidupan sehari-hari. Bila ada brand lokal yang menyediakan
kebutuhan yang kamu perlukan, sebaiknya pergunakan saja produk-produk dari
brand lokal tersebut.
Pemerintah juga ikut menegaskan penggunaan produk dalam negri. Dan
akan ditegaskan dengan membuat Rancangan Undang-undang Merk dan Paten
yang bertujuan untuk melindungi semua produk merk lokal dan berpihak pada
Usaha Kecil dan Menengah (UKM).
Menurut anggota Komisi VI DPR, perlindungan terhadap industri kreatif yang
mulai bangkit dari keterpurukan. Merk produk lokal pun mesti diperkuat
perlindungannya melalui RUU tersebut. Itu sebabnya, konsistensi DPR dan
pemerintah mesti ditunjukan melalui RUU tersebut.
Produk dalam negri tidak seperti apa yang kita bayangkan. Kualitas
barangnya bagus dan tak kalah dengan produk dari luar negri. Jadi, menggunakan
produk lokal itu cara kita mencintai produk sendiri dan mendukung gerakan yang
telah dibuat oleh pemerintah. Membuat bangga produk lokal Indonesia dimata
Internasional.